Saham Indofood jadi salah satu saham Blue Chip dari perusahaan yang bergerak di bidang consumer good. Saham ini banyak diminati oleh para investor karena banyak kelebihannya dibanding saham lain.
Jika dilihat dari berbagai sudut, ada alasan mendasar yang memperkuat keyakinan jika saham ini memang terbaik.
BACA JUGA: Harga Saham IHSG Melemah di Akhir 2020, Bagaimana di 2021?
Sebagai investor, kamu pasti ingin mendapatkan keuntungan yang besar saat memutuskan untuk berinvestasi saham. Dengan potensi mendapatkan keuntungan besar tersebut, kita juga harus sadar akan banyak resikonya.
Namun pada investasi saham indofood, ada banyak kemungkinan resiko tersebut untuk diminimalisir.
Keuntungan Membeli Saham Indofood
Termasuk salah satu saham Blue Chip
Keyakinan untuk berinvestasi saham Indofood akan semakin besar ketika pemula mengetahui jika saham tersebut termasuk Blue Chip.
Jenis saham perusahaan besar dengan pendapatan yang memang stabil hingga ramai dipasaran.
Saham ini punya sedikit resiko namun dengan pendapatan yang pergerakannya cukup stabil.
Untuk pertumbuhan saham blue chip sendiri memang bisa dibilang stabil atau bahkan lambat, namun ada juga yang tidak. Lebih baik lambat namun tidak banyak resiko dari pada investasi saham dengan resiko tinggi.
Hal ini biasanya yang sering dalam pemikiran mereka yang baru memulai investasi saham.
Banyak perusahaan pada sektor consumer good yang masuk dalam daftar saham Blue Chip yang salah satunya PT. Indofood Sukses Makmur Tbk. Hal ini tidak heran karena memang perusahaan tersebut selalu berkembang dan berinovasi secara terus-menerus.
Berasal dari sektor consumer good
Consumer good salah satu dari banyakn sektor di bursa efek yang punya banyak kelebihan. Saham Indofood ini cocok untuk pemula yang tidak ingin mengalami banyak resiko buruk saat bermain saham.
Kenyataannya, saham consumer good memang punya prospek perusahaan yang terus bertumbuh dalam jangka panjang.
Jika melihat kebutuhan consumer good yang penting untuk kehidupan sehari-hari, perlu jadi pertimbangan.
Pasalnya kita akan dapat ketenangan dalam bermain saham karena kondisi perusahaan consumer good selalu bisa stabil.
Untuk kondisi perekonomian yang kurang bagus juga perusahaan consumer good bisa stabil.
Tidak banyak terpengaruh kondisi perekonomian negara
Saham Indofood sebagai saham perusahaan jenis consumer good biasanya tidak banyak terpengaruh kondisi perekonomian negara.
Jenis produk yang banyak dibutuhkan sehari-hari menjadikan kekuatan tersendiri pada investasi ini. Pilihan tepat yang tidak hanya untuk investor pemula, tapi untuk yang ingin resiko kecil.
Misalnya saja ketika negara sedang dalam kondisi perekonomian yang kurang baik, perusahaan consumer good masih bisa bertahan.
Produk yang menjadi kebutuhan utama mereka masih terus banyak peminat walau mungkin jumlahnya berkurang. Hal ini menjadi gambaran saham perusahaan ini juga bisa stabil.
Melihat nama besar dari PT. Indofood Sukses Makmur Tbk, saham dari mereka juga patut untuk kamu pilih dan percaya.
Dari tahun 1990 hingga kini, perusahaan ini terus berkembang pesat. Produk unggulannya yang semakin banyak membuat saham Indofood sendiri punya penilaian lebih di mata investor saham sekarang ini.
Demikian tadi 3 keuntungan yang bisa kamu dapatkan ketika ingin memilih untuk membeli saham Indofood. Tidak hanya untuk investor lama, namun juga untuk pemula sekalipun.
Setelah melihat beberapa pemaparan di atas, apa kamu tertarik untuk investasi saham Indofood?