peluang bisnis online
Peluang Bisnis Online Menjanjikan Buat Pencinta K-Pop

Budaya K-Pop sudah sangat menjamur di berbagai belahan dunia, tak terkecuali Indonesia. Jangkauan penggemarnya pun mencakup segala macam kalangan, mulai dari anak-anak, remaja hingga dewasa. Jadi, apakah K-Pop juga bisa menjadi peluang bisnis online menjanjikan?

Baca Selanjutnya : Cara Memperbanyak Followers di Instagram

Peluang Bisnis Online untuk Anak K-Pop

Jika diperhatikan, rata-rata penggemar K-Pop ini sangat fanatik terhadap idola mereka. Nah, bagi Anda yang pintar memanfaatkan situasi, sebenarnya ini bisa menjadi peluang yang besar untuk mendapat keuntungan. Bisnis apa saja yang kiranya bisa dijalankan oleh seorang penggemar K-Pop?

1. Menjual Barang Impor Korea

Banyak pencinta K-Pop yang ngebet ingin membeli sesuatu yang hanya ada di Korea. Bisa berupa produk yang sering dipakai oleh artis idolanya seperti aksesoris, make-up, pakaian, atau apapun itu. Jika Anda punya kesempatan pergi ke Korea atau memiliki akses memesan barang dari sana, coba buka Pre-order barang-barang import dari Korea.

Pikirkan soal seberapa besar keuntungan yang bisa Anda ambil. Sebaiknya tidak terlalu besar, namun pertimbangkan soal pajak barangnya, ongkos kirim yang perlu ditanggung, atau ongkos jalan jika Anda membelinya langsung di Korea. Jadi kalau ada yang protes “kok harganya lebih mahal dari yang dijual di Korea”, suruh saja mereka beli sendiri dari sana.

 

2. Menjual Album atau Tiket Konser Resmi

Di antara banyak pencinta K-Pop di Indonesia, beberapa pasti ada yang sudah berkesempatan membeli album asli atau datang langsung ke konsernya. Nah, manfaatkan pengetahuan dan pengalaman dalam membeli album dan tiket tersebut menjadi peluang bisnis. Jadi, tugas Anda adalah menjadi fasilitator, karena sudah tahu di mana harus membelinya.

Tidak sedikit akun-akun fans K-Pop yang melakukan hal ini. Biasanya ketika ada penggemar lain yang ingin membeli album atau tiket dalam jumlah banyak sekaligus.

 

3. Menjadi Translator Bahasa Korea

K-Popers ini banyak sekali bisanya dan rela melakukan apapun yang terkait dengan idolanya. Tidak terkecuali belajar bahasa Korea, mulai dari secara otodidak atau mengikuti kursus. Kalau Anda sudah merasa cukup pandai berbahasa Korea, tentu ini menjadi ladang bisnis yang menjanjikan.

Buka layanan jasa menerjemahkan bahasa Korea ke Indonesia atau sebaliknya. Misalnya menerjemahkan buku, subtitle film, konten YouTube, atau bahkan program televisi. Semakin besar pemberi proyeknya, maka berbanding lurus pada komisi yang bisa Anda dapatkan.

 

4. Berjualan Merchandise K-Pop

Berbeda dengan pre-order barang-barang dari Korea, merchandise terkait K-Pop ini bisa berasal dari mana saja, yang terpenting ada kaitannya dengan K-Pop. Misalnya Anda bisa membuat desain kaos dengan gambar atau tulisan tentang artis tertentu. Bisa juga dicetak dalam bentuk photo card, mug, case smartphone, dan masih banyak lagi.

Tinggal berikutnya Anda kembangkan strategi promosinya di media sosial. Buat give away, lakukan paid promote, berikan diskon, dan lain sebagainya, yang bisa mendorong penjualan produk marchendise K-Pop Anda.

 

5. Makanan Khas Korea

Demam K-Pop tidak hanya sebatas menyukai artis dan serial-serial drama yang ditonton saja. Pencinta K-Pop lebih dari itu, bahkan bisa sampai mengikuti berbagai hal yang dilakukan idolanya termasuk ingin mencicipi makanan yang dimakan idolanya di dalam film.

Jangan heran kalau kuliner-kuliner khas Korea jadi semakin populer di Indonesia. Sebut saja kimchi, tteokbokki, jajangmyeon, dan masih banyak lagi. Buat yang tidak bisa memasak, tidak perlu khawatir. Sekarang banyak makanan Korea kemasan atau instan yang bisa dijual lagi. Jadi, lebih mudah dan praktis untuk dipasarkan secara online.

 

Sudahkah Anda para penggemar K-Pop terinspirasi dengan beberapa peluang bisnis online di atas? Sambil menyelam minum air, tidak ada ruginya juga menggemari K-Pop sambil meraup keuntungan dengan bisnis-bisnis menjanjikan.

Related Articles

Saham BRI terus melesat dan mampu memberikan keuntungan yang menggiurkan bagi para investor sejak pertama kali IPO. Tercatat setiap tahunnya..
Saham adalah investasi paling menguntungkan di era teknologi seperti sekarang ini. Banyak sekali tools yang bisa anda gunakan untuk transaksi..
Bisnis online makin hari makin diminati masyarakat karena peluangnya yang besar serta perkembangannya yang pesat. Saat ini bisnis online menjadi..
YG Entertainment selama ini terkenal sebagai perusahan hiburan yang menaungi sejumlah artis K-Pop, seperti Big Bang. Saat ini juga terkenal..
Selamat datang di artikel ini yang bertujuan memberikan Anda ide dan rekomendasi bisnis yang dapat dijalankan sambil kuliah. Baik Anda..